“There’s been an awakening , have you felt it ? “

Selamat datang disebuah franchise film paling raksasa dengan fanbase paling raksasa dan budaya film paling raksasa . Dengan Original Trilogy nya yang terbilang sukses kepada para pecinta film membuat franchise ini berdiri kokoh , walau sedikit ternodai oleh 2 film di Prequel Trilogy . Dan franchise ini telah mencapai trilogy ketiganya yang tentu saja hadir di layar hollywood jaman sekarang . Apakah hype yang telah dibendung oleh film ini nyata ?

30 Tahun setelah event Return Of The Jedi , kali ini akan memberikan sebuah cerita pada generasi terbaru dengan menghadirkan gadis bernama Ray dan seorang mantan Stormtrooper bernama Finn . Hanya itu yang bisa saya berikan untuk sinopsis karena pihak distributornya saja tidak mengeluarkan sinopsis cerita asli filmnya ini sendiri , jika saya mengeluarkan sinopsis versi saya tentu tetap akan spoiler . Ketahuilah sekecil mungkin tentang film ini .


Terima kasih kepada J.J Abrams berhasil membuat hype dari film yang paling saya tunggu tahun ini nyata , thank you to bring the force at his awakes moment . Mengatakan apa yang paling membuat saya puas dalam film ini adalah segi entertaining dan emosional yang diberikan sangat lah top noch . Abrams membawakannya dengan action yang benar benar thrilling dan tidak lupa tetap membawa ciri khas StarWars, kerap kali saya tersenyum jika saya menyaksikan actionnya karena mengingat konsep yang dibawa film ini dulunya adalah film dengan visual tahun 70-80an yang pasti sangat sulit untuk menghadirkan action yang thrilling , dan he force awakens adalah jawaban yang tepat untuk merasakan konsep StarWars dibawa menengangkan ,  pertama kalinya konsep dari original trilogy dibawa ke pengalaman hollywood sekarang , bagaimana saya menyaksikan untuk pertama kalinya millenium falcon melingkuk bermanuver dengan gesitnya ditengah keseruan chasing mengingat di original trilogy pesawat tersebut hanya bisa terbang kaku karena keterbatasan teknologi yang menghambat mereka untuk melakukan gerakan realistis dari pesawat tersebut , bagaimana saya melihat untuk pertama kalinya para karakter lama berdiri divisual yang megah dan nyata , bagaimana saya melihat untuk pertama kalinya stormtrooper hadir dilayar dengan sinematografinya hollywood sekarang .

 J.J Abrams berhasil melakukannya bukan hanya karena ia mampu menyajikan ketegangan action , tapi juga karena ia bisa membuat film ini thrilling tanpa harus keluar dari ciri khas StarWars . Lalu bagaimana dengan prequel trilogy ? bukankah itu sudah masuk ke era hollywood baru ? . Prequel trilogy memuat konsep yang beda dari original trilogy , karena itu menceritakan sebelum original trilogy , tidak ada stormtrooper , tidak ada rebels , tidak ada han solo ataupun princess leia diprequel trilogy , jadi terasa tidak lengkap walaupun memang telah masuk babak baru hollywood . Nah The Force Awakens pun memuat hal yang ada di original trilogy di pengalaman era hollywood baru . Jika saya simpulkan , film ini memberikan pengalaman nostalgia dan new experience at same time .

Nostalgia karena plot yang dibuat mirip dengan original trilogy , dan new experience karena diplot tersebut hadir dengan kemampuan hollywood sekarang .



Apa juga sih yang membuat saya jatuh cinta pada franchise ini ? karakternya , Dalam original trilogy dan prequel trilogy selalu menghadirkan tatanan karakter yang banyak mencuri perhatian penonton dalam performa karakteristik ataupun dalam performa aksi karakter tersebut . Apakah film ini berhasil menyiapkan karakternya dengan baik mengingat hal ini penting karena akan terus berlanjut kedua film selanjutnya . Ya , walau sempat saya ragukan performa finn , tapi ketika saya menyaksikannya saya simpulkan finn karakter baru yang terbaik dalam film ini , karakteristiknya dan kesederhanaanya memberikan kesan emosional kepada penonton , lalu rey dengan tampilannya yang menawan dan ganas namun berisi segudang pertanyaan akan dirinya , BB-8 bahkan tampil lebih baik dibanding R2D2 dan C3PO sebagai droid , dan akhirnya kylo ren yang suprisly keemosionalannya .

beruntung saja saya telah mengatur hype ini dengan sangat baik . saya benar benar tepat untuk memprediksi bahwa film ini hanya akan menjadi Fan service alias pelayanan pada fans entah itu berupa nostalgia ataupun dalam hiburan action dan jokes .Namun story dalam film ini terbilang sederhana , bahkan terlihat dejavu kepada film pertama StarWars . dalam alur/plot juga terbilang mirip dengan A New Hope .  namun cerita dan plot tetap memberikan rasa penasaran yang dibendung sejak awal film terutama kepada para fans . Film ini tidaklah lebih dari Space-Opera yang telah dicantumkan ke franchise ini .

Tidak lupa saya membicarakan kenikmatan visual , yang tidak seperti prequel trilogy dengan CGInya yang terasa over dan bahkan tidak terlalu halus . J.J Abrams mengatur tim produksi untuk memberikan CGI yang seharusnya benar-benar dipakai. Dan ketika film ini membutuhkan CGInya , berhasil divisualkan sangat luar biasa , atmosfir yang sangat terasa , CGI karakter yang hidup, light saber yang lebih nyata tidak kontras seperti sebelumnya , manuver millenium falcon , dan last battle . Dimeriahkan juga dengan sound mixingnya yang benar benar saya ancungkan jempol , bahkan dari adegan pembuka saya sudah terpesona oleh sound mixingnya , merinding adalah hal yang pasti ketika mendengar sound effect dari light saber , ditambah lagi dengan performa IMAX yang menakjubkan . Pengalaman visual film ini benar benar membuat saya tepuk tangan


Bagaimana pun itu walau tidak berhasil memberikan suatu hal yang fresh  , J.J Abrams tetap berhasil memberikan pelayanan baik kepada fansnya dengan mempertahankan konsep StarWars yang dinilai kreatif dengan visual yang apik dan benar benar ber-atmosfir , pembentukan karakter baru yang dengan berat hati saya mengatakan siap untuk menggantikan karakter lama , musik dari opah John Williams yang terus mengiringi kuat sekuatanya force dalam film ini , bahkan komedi ala komik yang ternyata masuk dalam film ini namun tidak akan membuatnya merusak citra franchise ini. Abrams tidak mengulangi kesalahan fatal dari prequel trilogy , mempertahankan apa yang seharusnya dipertahankan dalam franchise ini dan menambahkan apa yang harus jadi penambah sebagai new experience . Jadi hype yang saya bendung adalah nyata , diawal saya membendung kesimpulan bahwa saya tidak perlu cerita yang terlalu kompleks , namun saya hanya membutuhkan cerita yang membuka generasi terbaru ini , dan The Force Awakens membukanya dengan sangat lebar yang membuat Episode 8 dan 9 sangat sangat ditunggu , dan menjadi pembuktian trilogy ini tidak dibuat hanya untuk kehausan uang (walau memang tidak bisa dipungkiri lagi uang termasuk) , namun juga untuk perluasan kekreatif-an akan konsep StarWars yang memang an super unique concept . This one is truly an outstanding entertaining .

Star Wars The Force Awakens adalah film yang dipimpin oleh J.J Abrams dimana ia tetap berhasil membuat fans StarWars tetap mencintai film ini walaupun franchise ini sudah ingin beralih ke new generation . Ingatlah ini merupakan film pembuka trilogy tentu cerita yang dibutuhkan adalah sebuah keterbukaan bukan kerumitan  . Film ini juga memuat plot yang memberikan nostalgia dan pengalaman baru diwaktu yang sama . Saya sebagai yang mencintai franchise ini merasa sangat puas apa experience yang diberikan .